Sambutan Direktur

Bismillahirahmannirrahim,

Puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, karena atas rahmat dan karunia – Nya kita masih diberi kesempatan untuk mengemban amanah pengabdian kepada bangsa dan negara tercinta ini.

Politeknik BIMA merupakan perguruan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan vokasi untuk menghasilkan lulusan yang sesuai dengan kebutuhan industri. Politeknik BIMA memiliki 3 (tiga) program studi Sarjana Terapan (D IV) yaitu program studi Manajemen Pemasaran Internasional (MPI), program studi Akuntansi (AK) dan program studi Desain Media (DM).

Sebagai politeknik yang berfokus mendukung pemenuhan kebutuhan tenaga kerja di industri, Politeknik BIMA berkomitmen untuk mengembangkan dan meningkatakan kualitas pendidikan yang berkesinambungan menyesuaikan dengan kebutuhan dunia usaha dan industri, menjalin kerjasama yang bermanfaat dengan berbagai pihak baik dalam dan luar negeri, serta memberikan fasilitas dan teknologi yang lengkap agar mahasiswa bisa mempunyai pengalaman langsung dari dunia industri sehingga harapannya kampus unggulan yang link and match antara kebutuhan industri dan dunia pendidikan dapat terpenuhi sesuai dengan visi Politeknik BIMA.

Digitalisasi kampus dalam berbagai aspek menjadi pilihan Politeknik BIMA untuk peningkatan mutu layanan civitas akademik sehingga pemenuhan tridarma perguruan tinggi bisa berjalan lebih efektif dan efisien.

Semoga website ini bisa memberikan sumber informasi sebanyak – banyaknya dan dapat diakses secara akurat, relevan dan up to date serta bermanfaat bagi segenap masyarakat dan mitra usaha secara luas.

Direktur,
Politeknik BIMA
Dr. Dendi Pratama, S.Sn., M.M., M. Ds.

Sejarah Singkat

Kampus Politeknik Bina Madani (BIMA) terletak di Cikarang Kab. Bekasi yang merupakan kota penuh dengan potensi. Terdapat Sekitar 5.000 industri bertebaran di berbagai Kawasan Industri dengan jumlah tenaga kerja sekitar 1 juta orang, sehingga Cikarang kabupaten Bekasi sering disebut sebagai kota industri. Hal ini tentu saja Menjadi peluang dan sekaligus tantangan bagi kami untuk dapat mempersiapkan calon tenaga kerja yang siap memenuh kebutuhan industri dan meningkatkan kualitas tenaga kerja yang ada melalui program kuliah terapan yang Aplikatif, Inovatif dan Adaptif.

Kami juga Membekali para lulusan dengan kompetensi yang tersertifikasi merupakan salah satu usaha dari poltek BIMA untuk meningkatkan kualitas SDM. Dengan program Jaminan Kerja, kami menargetkan 90 % lulusan kami dapat terserap oleh industri.

Politeknik BIMA yang lahir di tengah pandemic Covid 19 tepatnya pada desember 2020, namun saat ini kami telah siap menjalankan amanah untuk menyelenggarkan perkuliahan sebagaimana telah ditetapkan seuai aturan dan perundang-undangan yang berlaku, karena Kami telah memiliki pengalaman serta support dari tim yang profesioal dan solid.

Saat ini Poltek BIMA terdiri dari 3 Program Studi diantaranya :

  • Manajemen Pemasaran Internasional
  • Akuntansi
  • Desain Media

Visi dan Misi

VISI
Menjadi Politeknik yang unggul di Jawa Barat pada tahun 2026

MISI

  • Menyelenggarakan pendidikan terapan yang inovatif, adaptif sesuai dengan kebutuhan industri
  • Mengedepankan penelitian dan pengabdian masyarakat dalam rangka membangun kecerdasan bangsa
  • Meningkatkan kerja sama dengan sektor industry baik di tingkat nasional maupun Internasional

Pimpinan

KETUA YAYASAN

Rendy Permana, S.E., M.M.

KETUA SENAT

Ratna Sari Dewi, S.E., M.FM.

DIREKTUR

Dr. Dendi Pratama, M.M., M. Ds

WAKIL DIREKTUR

Regianalda, S.E., M.I.Kom.

Struktur Organisasi