Dalam ajang kompetisi desain logo yang diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai perguruan tinggi, mahasiswa Politeknik Bina Madani (Poltek BIMA), Yudha Heksa Putra, berhasil keluar sebagai juara pertama. Karya inovatifnya berhasil memikat hati para juri dan mengungguli 6 nominasi lainnya, dengan perolehan total voting sebesar 502 suara.
Yudha, mahasiswa jurusan Desain Media, mengungkapkan rasa syukurnya atas prestasi yang diraih. "Saya tidak menyangka bisa memenangkan kompetisi ini. Banyak peserta yang memiliki karya yang luar biasa. Saya sangat bersyukur atas dukungan dari dosen pembimbing, teman-teman, dan keluarga," ujar Yudha dengan penuh semangat.
Kemenangan Yudha ini membuktikan kualitas pendidikan dan pembinaan yang dilakukan oleh Poltek BIMA. Kampus ini telah berhasil mencetak generasi muda yang kreatif, inovatif, dan mampu bersaing di tingkat nasional.
Kompetisi desain logo ini tidak hanya menjadi ajang unjuk kreativitas bagi para peserta, tetapi juga menjadi wadah untuk melahirkan desainer-desainer muda berbakat. Melalui kompetisi ini, diharapkan dapat mendorong perkembangan dunia desain grafis di Indonesia.

Comments